Kain wolfis biasanya disebut dengan kain Arab, karena kain ini sering digunakan sebagai bahan jubah atau busana syar’i. kain ini terbuat dari serat alam maupun serat sintetis, bahkan campuran keduanya
Kain wolfis biasanya disebut dengan kain Arab, karena kain ini sering digunakan sebagai bahan jubah atau busana syar’i. kain ini terbuat dari serat alam maupun serat sintetis, bahkan campuran keduanya. Kain wolfis termasuk jenis kain sifon tetapi tidak melalui proses lining. Kain ini memiliki karakteristik yang istimewa yaitu memiliki serat halus dan rapat, bahan ringan, tidak panas, nyaman, tebal namun ringan, tidak mudah kusut, tidak transparan, tidak licin dan harga terjangkau.